Sabtu, 23 Juli 2011

Mutasi datang lagi

Kalau ada kesedihan yang bercampur kegembiraan disampaikan melalui airmata, maka saya memilihnya dalam beberapa kalimat dibawah ini.

Bukankah perubahan senantiasa hadir di setiap waktu ?
Jadi ketika saatnya datang, kita sudah mempersiapkannya dengan matang. Baik itu kesiapan atas kehilangan akan pertemuan. Atau kehilangan yang lain ?
Jika suatu hari kita bertemu, maka pasti di lain hari kita akan pergi satu-satu.
Mungkin Chairil Anwar sudah menyadari bahwa nasib adalah kesunyian masing-masing
Tapi baru sekarang aku, kau, dia atau mereka menyadarinya
Entahlah,
tapi jika ada kerinduan-kerinduan menyusul di kemudian hari
tak apalah, itu manusiawi
karena kita diciptakan dengan lemah dan tak perlu menyembunyikannya
Yang jelas untuk kita semua,
Yang harus ada setiap hari adalah Semangat !!!!






Jumat, 08 Juli 2011

Angka dan masa lalu

Jika aku menyebut 19 Maret, apakah itu berarti bagimu ?
Atau tanggal, bulan dan angka serta nama tempat atau apa saja secara acak, pasti kau mempunyai sesuatu yang berkaitan dengan hal-hal dalam hidupmu.

Kita semua memiliki hubungan dengan setiap bilangan, satuan waktu atau lokasi. Kendatipun kadang penyakit lupa pernah singgah dalam diri kita, setidaknya ada bagian tertentu dari suatu peristiwa yang secara tak sengaja akan membawa kita ke kejadian masa lampau lainnya dan terpaut satu sama lain.

Membaca tanggal yang ada, (atau sebut saja almanak), sama dengan membuka kembali lembaran sejarah diri kita. Contoh paling gampang jika tanggal hari ini adalah sama dengan tanggal yang tertera dalam akte kelahiranmu. Kau bisa menyebutnya hari ulangtahun. Maka dengan sukacita teman-temanmu akan memberi ucapan selamat serta membawakan kue dan mempersilahkanmu meniup lilin diatasnya.

Kita sebagai warga negara indonesia pasti hapal almanak berikut ini :17 Agustus, 28 Oktober, 1 Januari, 25 Desember, dll. Berapa banyak dari kita yang lupa akan tanggal kelahiran sendiri ? Mengingat masa lalu berarti menghargai apa yang telah kita lakukan, memperbaiki kekeliruan dan merencanakan langkah selanjutnya.

Mungkin 3 juni, 14 februari atau 1 agustus dan tanggal-tanggal lain punya arti dalam hidup kita ?

Kalau kusebut angka 2221015, apakah mengingatkamu akan sesuatu ?



gambar diambil dari :
http://amdanata.files.wordpress.com/2008/09/angka.jpg

Sabtu, 02 Juli 2011

Di dekat nol kilometer limboto

Suatu hari jika kau sempat menginjakkan kaki di gorontalo, mungkin kau akan melewati limboto. Tak usah khawatir untuk menemukannya. Kalau kau telah menemukan sebuah bangunan besar yang mengangkangi perempatan jalan raya dengan berbagai macam penjual di keempat sisinya, entah itu penjual buah musiman atau penjaja koran harian maka disitulah kau sudah menemukan limboto.


Menara keagungan limboto

Jika kau ingin melihat menara eifel tetapi belum pernah ke paris, maka kau sudah berada di tempat yang tepat untuk melepaskan rindu menatap menara tersebut. Tak perlu gusar jika kau pernah mendengar dana pembangunan menara yang disebut menara keagungan itu masih berstatus hutang. Atau peristiwa orang bunuh diri dengan melompat memanfaatkan ketinggian menara ini.

Disamping kiri menara ini (jika dari arah kota gorontalo) terdapat sebuah masjid agung baiturrahman, dengan arsitektur bergaya timur-tengah (Saya tidak mengerti kenapa rata-rata masjid besar harus bermodel arab, padahal tidak ada salahnya jika dibangun dengan corak tradisional untuk lebih mengangkat kekhasan budaya lokal). Masjid ini telah beberapa kali mengalami renovasi, tapi saya malas menghitungnya.


Masjid Baiturrahman Limboto

Sementara sebelah kanan menara ini (jika melihatnya masih dari arah kota gorontalo), ada taman-taman dengan berbagai macam kuliner. Sangat menyenangkan duduk-duduk menikmati sajian cemilan atau makanan berat pada sore hari disini (apalagi kalau ditraktir) sambil menatap kendaraan yang lalu-lalang atau mengira-ngira menghitung berapa ketinggian menara keagungan walaupun sudah ada ketinggian resmi yang dikeluarkan Pemda setempat.


Taman Limboto


Menurut legenda rakyat gorontalo, Limboto berasal dari bahasa gorontalo "limu o tutu", yang artinya "buah jeruk dari kayangan". Saya tidak bisa memastikannya, tapi saya yakin jika kau berkesempatan mencoba rasa buah jeruk dari kayangan, kau akan meminta tambah. Sama seperti jika kau berencana ke gorontalo dan singgah di limboto.

Hm.... maka berbahagialah kau yang sempat tinggal di limboto. ^_^
adakah kau disana ?


sumber gambar :
http://hulondhalo.com/wp-content/uploads/2009/07/menara-keagungan-dilihat-dari-lokasi-taman-kota-limboto.jpg
http://farm5.static.flickr.com/4089/4995072554_3af42a45b3.jpg
http://static.gowalla.com/photos/1730892_high_res_320x480.jpg


sumber lain :
http://hulondhalo.com/legenda-bulalo-lo-limutu-danau-limboto/