Tak terasa sudah dua dasawarsa dirimu berada di dunia ini. Baru sebentar aku mengenalmu tapi terasa begitu lama di hatiku seperti lama umurku yang beranjak. Dalam setiap langkah ini, detak jantung dan desahan nafasku yang tak terhitung jumlahnya maka sebanyak itu pulalah namamu mengiringinya.
Tahun ini merupakan tahun dengan angka satuan terakhir yang sama dengan angka satuan terakhir di tahun kelahiranmu. Itu berarti 20 tahun yang lalu matamu pertama kali melihat indahnya dunia di tanah yang hingga kini menjadi kota nomor satu di negeri ini.
Besok 15 Maret 2008 hari ulang tahunmu, angka-angka tersebut selalu kupakai untuk mengisi macam-macam hal, password email, dsb. Sekedar untuk mengingatmu.
Mungkin kau akan tertawa bila mengetahui ini tapi inilah adanya.
Aku tahu aku tak bisa menjadi bagian dari dirimu
Tapi di hari baik ini, tolong izinkanlah aku bicara kepadamu, sebentar saja,
Hanya ucapan Selamat Ulang Tahun, tidak lebih……
Everyday I love you……..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar